Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2012

#8 Resep: Bakso

Niat hati sebenarnya mau bikinin si Adek Bakso ketika Nda pulang kemarin biar bisa makan bakso bareng di rumah, Namun apa daya sempat kena syndrome malas ke dapur beberapa hari ini jadinya seonggok daging sapi diam membeku di freezer .   Nah baru hari minggu kemarin ada waktu senggang, kebetulan Aya juga sudah lama tidak makan bakso, biar ada variasi menu buat makan sorenya. Jadilah simple meatball as simple as we. Heheee… Bahan: 200 g daging sapi 75 g tepung tapioka 75 g bawang putih goreng 1 sdm garam ¼ sdm merica bubuk Kuah: 1,5 L air 4 siung bawang putih 6 siung bawang merah 1 sdm minyak sayur 1 kaldu blok (kaldu asli lebih enak) Bahan pelengkap : Tahu goreng Su’un (rendam air hingga lunak) Bawang goreng Irisan seledri Cara membuatnya:      Bakso: daging dan bawang goreng haluskan dengan food processor/blender , kemudian tambahkan gula dan merica bubuk aduk hingga merata, tambahkan tepung tapioka ratakan dan bentuk bola-bola

#7 Resep: Sup Jamur Kepiting

Setiap orang pasti mempunyai makanan kesukaan, termasuk aku. Kalau ditanya apa makanan kesukaanmu?? Aku pasti menjawab sesuatu yang berkuah bening, kaya aroma seafood dan ada jamurnya..iya aku penggila jamur sejati. Segala masakan berbau jamur bisa habis aku lahap..salah satunya sup jamur kepiting ini. Habis jenguk dosen sekaligus pengusaha jamur di Surabaya kemarin, aku masak sup jamur kesukaanku ini. Bahan: 100 g jamur kuping kering (rendam air hingga mengembang dan lunak, potong kecil-kecil) 100 g jamur kancing (iris tipis) 1 buah jagung manis (dipipil) 3 balok kecil kepiting olahan (@dipotong 3 bagian) 1 buah telur ayam 50 g bawang putih goreng Irisan daun bawang secukupnya Air 1 Liter Bumbu: 3 siung bawang putih (haluskan) 5 siung bawang merah (haluskan) 1 sdm garam 1 sdm gula 1 sdt merica bubuk 1 sdm minyak sayur Cara membuat: Bumbu halus ditumis sampai harum, tambahkan air dan masak hingga mendidih, masukkan jagung pipil mas

Kita Tidak Tahu Apa Yang Akan Terjadi Esok...

Selalu ada cerita tatkala Nda pulang, kadang cerita sedih yang membuat kita menangis bersama di kamar kadang juga cerita senang yang membuat kita semangat melalui kehidupan ini dengan rasa syukur, bukan kalau lagi sedih tidak bersyukur ya, tapi tatkala dapat berita b`ik rasa dihati kita berdua ini semakin yakin, bahwa kita menjadi salah satu umatNya yang diberkahi. Nah, kalau cerita kemarin ini sebenarnya cerita sedih, mudah-mudahan aku kuat untuk menulisnya. Maaf jika sedikit sentimentil. Rasa tidak enak ini sebenarnya datang sebelum ada berita dari seorang teman yang mengabarkan, bahwa dosen semasa kuliah S1 aku dulu sakit. Sebelumnya kita ngobrol biasa saling tanya kabar, namun menjadi perbincangan serius ketika sampai ke pembicaraan tentang Pak Lukas. Lisa: “oh ya Sari, pak Lukas sakit lo..” Kesan pertama, aku mengganggap ohh paling jantungnya lagi kumat. Aku: “sakit apa mbak? Jantungnya kambuh ya?” Lisa: “susah untuk menjelaskan penyakitnya, beliau semp